Begini Pesan Ketua PGRI Benteng Terkait Guru yang Menambah Libur

Ketua PGRI Benteng, Supriyanto SPd MM--

harianbengkuluekspress.id - Masa libur sekolah pada momentum hari raya Idul Fitri 1446 H/2025 M segera berakhir. Menyikapi hal itu, Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Benteng, Supriyanto SPd MM mengingatkan, agar para guru kembali masuk sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.

"Waktu libur sudah cukup lama. Karena itulah, silahkan untuk masuk tepat waktu," kata Supriyanto.

Terhadap guru yang kedapatan menambah waktu libur, Supriyanto berharap, agar Pemerintah Daerah (Pemda) melalui OPD teknis dapat memberikan sanksi tegas kepada guru yang menambah waktu libur.

"Kami minta agar pak Bupati dapat memberikan sanksi kepada guru yang menambah libur," harap Supriyanto.

BACA JUGA:Ini Penyebab Warga Mukomuko Diimbau Tak Konsumsi Air Sungai

BACA JUGA:Segini Jumlah Pelaku Pungli di Jalinbar Bengkulu Utara yang Ditangkap Polisi

Pria yang juga menjabat Kepala SMP Negeri 03 Benteng ini menjelaskan, masa libur sekolah telah dimulai sejak akhir Maret 2025 lalu. Tepatnya pada tanggal 21 Maret 2025.

Masa libur akan berakhir pada tanggal 8 April 2025. Sehingga, aktivitas kegiatan belajar dan mengajar (KBM) sudah dimulai kembali pada tanggal 9 April 2025.

"Setiap tahun, selalu ditemukan oknum guru yang menambah waktu libur tanpa alasan jelas dan tak pernah diberikan sanksi," pungkasnya.(bakti)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan