UNIB Siapkan Kuota 6.010 Mahasiswa Baru, Berikut Rinciannya

Rektor UNIB, Dr Retno Agustina Ekaputri MSc menjelaskan soal kuota mahasiswa baru 2024/2025.-Istimewa/Bengkulu Ekspress -

"Silakan akses website SNPMB, karena semua informasi penerimaan mahasiswa baru ada di sana," imbuhnya

Retno mengaku, akan terus memberikan pendidikan yang bermutu tinggi kepada mahasiswa baru. Sehingga bisa mencetak generasi penerus yang siap bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

"UNIB berkomitmen untuk mencetak generasi penerus yang siap bersaing di tingkat nasional maupun internasional," pungkasnya.

 

UNIB Pilihan Terbaik

Sementara itu, para lulusan SMA sederajat tahun ini diimbau untuk memilih Universitas Bengkulu (UNIB) sebagai tempat melanjutkan pendidikan tinggi.

Sebab, universitas ini dikenal sebagai salah satu kampus terbaik di Bengkulu dengan beragam program studi yang berkualitas.

Menurut Rektor UNIB, Dr Retno Agustina Ekaputri MSc melalui Kepala Biro PPK UNIB Ir Titin Rahmawati, UNIB menawarkan lebih dari 70 program studi mulai dari jenjang Sarjana (S1) hingga Pascasarjana (S2 dan S3/Doktor), yang tersebar di 8 fakultas. 

Dari jumlah tersebut, terdapat 44 program studi S1 dan 10 program studi vokasi/diploma (D3). 

"Masyarakat dapat memilih salah satu dari 44 program studi S1 atau dari 10 program D3 di UNIB ini," kata Ir Titin, Senin, 29 Januari 2024.

Titin menambahkan, UNIB juga mendapatkan pengakuan tingkat akreditasi nasional, dengan rerata program studinya sudah terakreditasi B dan A. 

Tidak hanya itu, UNIB baru-baru ini meraih 69 Sertifikat Akreditasi Internasional dari Lembaga ACQUIN-Jerman, mencakup akreditasi program studi dan institusi. 

"Ini menunjukkan bahwa UNIB memiliki kualitas dan mutu akademik yang diakui secara nasional maupun internasional," tambah Titin.

Selain memiliki kualitas dan mutu akademik yang diakui secara nasional maupun internasional, UNIB juga termasuk 50 kampus terbaik di Indonesia. Sehingga sangat dianjurkan sebagai tempat melanjutkan studi bagi siswa SMA/MA sederajat dari berbagai daerah.

"UNIB termasuk 50 kampus terbaik di Indonesia dan sangat dianjurkan sebagai tempat melanjutkan studi bagi siswa SMA/MA sederajat dari berbagai daerah," imbuhnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan