Korban Meninggal yang Ditemukan di Lentera Merah, Ternyata Ini Penyebabnya

Korban Meninggal yang Ditemukan di Lentera Merah, Penyebabnya terungkap.-Rizky/ Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id - Penemuan mayat seorang pria yang sempat menghebohkan warga di Kawasan Pantai Lentera Merah Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu, Rabu 7 Februari 2024 terungkap.

Korban ditemukan warga dalam kondisi tergelatak tak bernyawa di pinggir jalan setapak sekira pukul 08;30 WIB diketahui bernama Baharudin (54) warga Kelurahan Rawa Makmur.

Korban meninggal dunia di lentera merah diduga kuat karena sakit. Pasalnya, saat ditemukan tangan korban terlihat samil memegangi perutnya.

Namun, belum diketahui penyakit apa yang diderita korban. Pihak keluarga telah menandatangani surat untuk tidak dilakukan visum et refertum. 

BACA JUGA:Heboh, Warga Temukan Mayat di Lentera Merah, Ternyata Ini Sosoknya

BACA JUGA:Melalui Pemilu Rakyat Indonesia Bersatu

"Diduga karena sakit, keluarga korban menolak dilakukan visum et refertum. Pihak keluarga sudah membawa jenazah ke rumah duka untuk dimakamkan," ujar Kasi Humas Polresta Bengkulu, Iptu Endang Sudrajat. 

Dari keterangan keluarganya, korban sudah tidak pulang lebih kurang 2 hari. Sehari-hari korban mencari barang bekas dan jarang pulang ke rumah.

Saat ditemukan di TKP, tidak ditemukan tanda kekerasan ditubuh korban. Posisi ditemukan, tangan korban memegangi perut.

Saat ditemukan, korban menggunakan pakaian lengkap. Ia memakai kaos merah dan celana jeans. Korban ditemukan tergeletak dipinggir jalan setapak yang kerap dilalui pemancing yang akan ke lentera merah. 

"Korban ditemukan pertama kali oleh warga yang akan memancing, kemudian warga tersebut lapor ke RT setempat dan RT melapor ke Polsek Kampung Melayu," jelas Kanit I Sisidik Subdit Gakkum Dit Polairud Polda Bengkulu, AKP Harto Suyitno SH.

Sekitar pukul 09.00 WIB polisi sampai di TKP. Melakukan pemeriksaan awal dan mencari identitas korban. Awalnya belum diketahui identitas korban.

BACA JUGA:Menunda Rasa Lapar, Buah dan Sayuran ini Ampuh Menurunkan Berat Badan

BACA JUGA:Nabila Putri Bintadytama Wakili Bengkulu di Ajang Puteri Indonesia, Ini Harapan Gubernur Rohidin

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan