Urine 20 Polisi Diperiksa , Ini Tujuannya

PERIKSA : Anggota Bid Propam Polda Bengkulu ketika melakukan pemeriksaan kepada anggota Polres Lebong.-IST/BE-

harianbengkuluekspress.id – Urine sebanyak 20 orang anggota Polres Lebong diperiksa oleh Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Bengkulu. Pemeriksaan tersebut dalam rangka kegiatan Gerak Penegakan dan Penertiban Disiplin (Gaktiplin) Propam tahun 2024.

Kapolres Lebong, AKBP Awilzan SIK melalui PS Kasubsi PIDM Humas, AIPDA Syaiful Anwar membenarkan bahwa secara langsung anggota dari Bid Propam Polda Bengkulu yang dipimpin Kompol Letjen Halolo mendatangi Polres Lebong.

“Kedatangan mereka dalam rangka melaksanakan supervisi,” sampainya, Jumat 28 Juni 2024.

Lanjut Syaiful, dalam kegiatan tersebut memang ada sebanyak 20 orang anggota Polri di Polres Lebong yang mengikuti pemeriksan urine. Hal tersebut untuk memastikan bahwa ke-20 anggota tersebut tidak mengkonsumsi narkoba.

“Dari hasil pemeriksaan, hasilnya semua negatif,” jelasnya.

BACA JUGA:Pangkalan Gas Melon Dicek, Ini Hasilnya

BACA JUGA:Gratis! Nonton Geisha saat Launching All New Honda BeAT, di Sini Lokasinya

Selain itu, ucap Syaiful, anggota Bid Propam Polda Bengkulu juga melakukan pemeriksaan handphone (HP) personel Polres Lebong  untuk memastikan apakah  anggota Polri  terlibat atau bermain judi onlie yang sedang marak saat ini atau tidak.

“Dari pemeriksaan  tersebut, juga hasilnya nihil tidak ada anggota yang berjudi online,” tuturnya.

Masih kata Syaiful, Bid Propam Polda Bengkulu juga melakukan pemeriksaan surat kendaraan, Kartu Tanda Anggota (KTA), KTP-E, sikap tampang, surat izin senpi serta pemeriksaan lainnya. Hal tersebut bertujuan agar anggota Polri bisa menjadi contoh kepada masyarakat.

“Mulai dari diri anggota hingga surat-surat semuanya diperiksa,” ucapnya.

Ditambahkan Syaiful, anggota Bid Propam Polda Bengkulu juga melaksanakan pembinaan pemulihan profesi (Binlihprof) kepada personel yang masih menjalani pengawasan dengan memberikan motivasi serta masukan-masukan kepada anggota. Sehingga kedepannya mereka bisa menjadi anggota Polri lebih baik lagi.

“Ada beberapa anggota yang dilakukan Binlihprof,” tuturnya.

Tambah Syaiful, kegiatan supervisi, Binlifprof maupun Gaktiplin merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Bid Propam Polda Bengkulu bersama Sipropam Polres Lebong dalam penyesuaian data maupun pembinaan kepada anggota Polri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan