Bupati Bantu Pembangunan Masjid, Ajak Kepala Dinas Hingga Camat Berikan Sumbangan untuk Ini

IST/BE Bupati Rejang Lebong saat peletakan batu pertama pembangunan Masjid Al Muhajirin Desa Sumber Urip, Rabu 17 Juli 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Bupati Rejang Lebong Drs H Syamsul Effendi MM membantu proses pembangunan Masjid Al Muhajirin, Desa Sumber Urip, Kecamatan Selupu Rejang Lebong. Dalam kegiatan peletakan batu pertama pembangunan masjid tersebut, bupati mengajak seluruh yang hadir untuk memberikan sumbangan agar proses pembangunan masjid tersebut bisa cepat selesai.

"Saya sengaja mengajak para kepala dinas dan camat. Sehingga mereka dapat menyumbang pembangunan masjid ini," ungkap bupati.

Dari sumbangan yang diintruksikan bupati tersebut, akhirnya bisa terkumpul dana sebesar Rp 5,9 juta. Dalam kesempatan tersebut, bupati meminta pantia pembangunan Masjid Al Muhajirin untuk membuat proposal pembangunan. Salah satu proposal tersebut Bupati minta untuk disampaikan kepadanya.

"Nanti salah satu proposal sampaikan dengan saya, dan akan kita usahakan untuk masuk dalam RAPBD 2025 atau pada RAPBD-P 2024 ini," sampai bupati.

BACA JUGA:Perindo Keluarkan 3 Rekomendasi Pilbup di Bengkulu, Ini Daftarnya

BACA JUGA: Dandim Ajak Media Sukseskan TMMD, Ini Pesan Dandim 0409 Rejang Lebong

Dalam kesempatan tersebut, bupati juga mengingatkan agar para panitia pembangunan masjid untuk membuat proposal sebanyak mungkin dan meminta bantua kepada sejumlah pihak agar proses pembangunan masjid tersebut bisa cepat selesai sehingga bisa cepat digunakan.

Bupati juga mengingatkan agar para panitia pembangunan masjid tersebut untuk mengelola keuangan secara transparan. Bupati berpesan agar kondisi keuangan masjid tersebut dilaporkan minimal setiap hari Jumat sehingga terbebas dari fitnah.

"Panitia harus bisa mengendalikan diri dane emosi, karena pembangunan masjid ini disorot warga,  kita berharap lebaran tahun depan masjid ini sudah bisa digunakan untuk sholat id," harap bupati.

Kades Sumber Urip, Sri Wahyudi mengungkapkan anggaran yang dibutuhkan untuk pembangunan masjid tersebut sekitar Rp 2 miliar. Dimana anggaran yang terkumpul dari sumbangan swadaya masyarakat baru Rp 600 juta. 

BACA JUGA:Koalisi 9 Parpol Lirik Arif Gunadi, Namun Mustahil Diusung, Ini Alasannya

‘’Pembangunan ini tidak terlepas dari dukungan pak bupati, selain itu desa kami juga telah mendapatkan program bedah rumah dan pengobatan gratis melalui program UHC. Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kepada pak bupati," sampai Kades. (Ari Afriko)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan