933 Orang Mendaftar PPPK Tahap II, Ini Jadwal Tesnya

RENALD/BE Daniel Rudyanto--

Harianbengkuluekspress.id – Proses pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap II di Kabupaten Bengkulu Selatan resmi ditutup oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM). Hingga batas waktu yang ditentukan, ada sebanyak 933 pendaftar tercatat telah menyelesaikan proses pendaftaran atau submit dokumen melalui akun masing-masing.

Kabid Pengadaan, Pemberhentian, Mutasi dan Pengembangan Karir ASN BKPSDM Bengkulu Selatan, Daniel Rudyanto menjelaskan bahwa jumlah pendaftar ini terbagi dalam tiga kategori formasi. Formasi teknis mencatat jumlah pendaftar terbanyak dengan 483 orang, meski yang berhasil submit hanya 427. 

"Adapun formasi tenaga kesehatan memiliki 283 pendaftar dengan 279 di antaranya berhasil menyelesaikan pendaftaran. Sedangkan formasi guru mencatat 227 pendaftar, di mana seluruhnya telah berhasil submit," ujar Daniel kepada BE, 23 Januari 2025.

Lebih lanjut, Daniel mengungjapkan ada beberapa pendaftar tidak berhasil menyelesaikan proses submit. Hal tersebut akibat kelengkapan berkas yang belum terpenuhi oleh pendaftar. 

"Ada beberapa pendaftar yang berkasnya kurang lengkap atau tidak memenuhi persyaratan, sehingga mereka tidak dapat melanjutkan hingga tahap submit," tanbahnya.

BACA JUGA:Curanmor Kembali Marak, Kapolres Ingatkan Pentingnya Kewaspadaan

 

BACA JUGA:Murman Makin Terpojok dalam Sidang Tukar Guling Lahan Pemkab Seluma, Begini Keterangan Saksi

Daniel menambahkan bahwa proses pendaftaran kali ini telah melalui beberapa kali penyesuaian jadwal sesuai arahan dari Kementerian. Namun, pihak BKPSDM memastikan seluruh tahapan berjalan sesuai prosedur.

"Bagi peserta yang telah berhasil menyelesaikan proses pendaftaran untuk bersabar menunggu pengumuman tahapan selanjutnya," tambahnya.

Ia mengingatkan agar semua pendaftar secara rutin memantau perkembangan informasi resmi melalui situs web BKPSDM Bengkulu Selatan di bkpsdm.bengkuluselatankab.go.id.

"Harap bersabar dan jangan lupa untuk terus memantau informasi terbaru. Pastikan selalu mengikuti perkembangan melalui sumber resmi agar tidak ketinggalan informasi penting," pungkas Daniel.

Proses PPPK tahap II ini menjadi salah satu kesempatan besar bagi masyarakat Bengkulu Selatan untuk memperoleh status sebagai pegawai pemerintah, terutama bagi tenaga teknis, tenaga kesehatan, dan guru yang memenuhi persyaratan. (Renald)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan