Alhamdulillah,,,,,Mendikasmen Pastikan Tunjangan Guru Sudah Cair

Tunjangan guru sudah cair dan langsung kerekening guru-istimewa/bengkuluekspress-
BACA JUGA:8 Pendaki Ditemukan Selamat, Disambut Haru Keluarga, Ucapkan Terima Kasih Pada Tim Penyelamat
BACA JUGA:Sebelum Mengajar, Guru Sekolah Rakyat Akan Dilatih Selama 1 Bulan
"Saya, Prabowo Subianto, Presiden RI, mendapat kehormatan meluncurkan mekanisme baru penyaluran tunjangan guru ASN daerah langsung ke rekening guru," kata Prabowo pada 13 Maret 2025.
Dalam kesempatan yang sama, Mu'ti menyatakan bahwa selama 15 tahun, yakni sejak 2010 sampai 2024, tunjangan guru ditransfer oleh Kementerian Keuangan ke rekening pemda terlebih dahulu, yaitu rekening kas umum daerah. Tunjangan itu kemudian ditransfer ke rekening guru.
Namun, dengan kebijakan yang baru, tunjangan yang ditransfer pemerintah pusat akan bisa langsung diterima oleh setiap guru.
Mu'ti merinci jumlah guru ASN dan PPPK yang akan menerima transferan tunjangan guru langsung, yaitu 1.476.964 guru ASN dari rekening Kemenkeu dan 392.802 guru non-ASN menerima transfer langsung ke rekening masing-masing dari Kemendikdasmen.(**)