Ingin Rezeki Dimudahkan, Syekh Ali Jaber Sarankan Jangan Tinggalkan 4 Amalan ini

Syekh Ali Jaber-Istimewa/Bengkulu Ekspress-

HARIANBE - Syekh Ali Jaber dalam suatu kesemparan, menyampaikan ceramah tentang amalan agar dipermudah rezekinya.

 “Dengan empat amalan ini, saat kita di mana saja, kapan saja, Allah datangkan rezeki kepada kita,” kata Syekh Ali Jaber. 

BACA JUGA: Sosok Inspiratif, Abdullah Faqih, Pengusaha Muda Basreng, Begini Kisahnya

BACA JUGA: Update Harga Emas Senin 30 Oktober 2023, Antan dan UBS Stagnan

Ke-4 amalan yang jangan ditinggalkan agar rezeki dimudahkan menurut Syekh Ali Jaber adalah sebagai berikut:

1. Qiyamul lail atau salat malam,

2, Perbanyak istighfar di waktu sahur.

“Walaupun Anda tidak mengerjakan salat malam, jangan tinggalkan istighfar di waktu sahur,” waktu sahur di sekitar 30 menit sebelum azan subuh," katanya.

3. Perbanyak sedekah.

4. Berzikir pagi hari dan sore hari (zikir pagi dan petang)

Dengan rutin melakukan 4 amalan tersebut, kita akan semakin mendekatkan diri kepada Allah Sang Pemberi Rezeki. Sehingga perintah untuk berusaha atau berikhtiar memenuhi kebutuhan sehari-hari akan lebih ringan.

"Apabila kita melakukan empat amalan di atas niscaya Allah akan mempermudah langkah dalam meniti hidup. “Mudah-mudahan Allah senantiasa memberkahi rezeki kita,” terang Syekh Ali Jaber. (*)

 

Tag
Share