Pembangunan Kepahiang Selaras Pemprov dan Pusat, Ini Tujuannya

DISKUSI : Asisten Deputi Sumber Daya Air dan Pangan Kemenko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Dr Ir Rahman Hidayat MEng berdiskusi dengan Wakil Bupati H Zurdi Nata SIp yang merupakan Bupati Kepahiang terpilih. -Doni/BE -
harianbengkuluekspress.id - Dimasa kepemimpinan Ir H Zurdi Nata SIP dan Ir Abdul Hafizh semua program pembangunan daerah diselaraskan dengan program provinsi dan pusat. Sehingga setiap program kerja di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang lima tahun kedepan akan sejalan dengan program pembangunan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu dan pemerintah pusat.
Ditegaskan Zurdi Nata, selarasnya program kerja daerah dengan provinsi dan pusat dapat menguntungkan Kabupaten Kepahiang. Karena program nasional akan dapat ditarik ke Kabupaten Kepahiang melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
"Sesuai dengan aturannya saat penyusunan visi misi, program yang dicanangkan harus linier dengan provinsi dan pusat. Jadi pembangunan yang kita lakukan lima tahun dengan sesuai dengan rencana pembangunan daerah yang disusun mengacu pada rancana pembangunan nasional," tegas Zurdi Nata.
BACA JUGA:Mustarani Langsung Koordinasi ke Pimpinan Baru di Lebong, Ini Tujuannya
BACA JUGA:SMK di Rejang Lebong Harus Rutin Gelar Ini
Ia menerangkan, pentingnya keselarasan program kerja Pemkab Kepahiang dan Pemprov Bengkulu dengan program nasional ditekankan langsung oleh Asisten Deputi Sumber Daya Air dan Pangan Kemenko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Dr Ir Rahman Hidayat M Eng saat mengunjungkan Bupati terpilih Zurdi Nata, Rabu 29 Januari 2025. Rahman mengatakan, bila program kerja daerah sudah sejalan dengan pusat, maka anggaran pembangunan dari setiap kementerian bisa ditarik kedaerah.
"Saya putra asli Kabupaten Kepahiang, tentunya bisa membantu berkomunikasi di kementerian agar dapat menyalurkan programnya kedaerah kita. Dengan catatan program kerja yang dicanangkan didaerah sejalan dengan pusat," ungkap Rahman.
Rahman mencontohkan program yang sejalan itu sepertinya sektor pangan yang mendorong terwujudkan swasembada pangan. Dimana bila Kabupaten Kepahiang memiliki lahan maka program nasional seperti penyediaan bibit hingga pembangunan infrakstruktur irigasi persawahan bisa dilakukan oleh dinas terkait.
"Nanti kita bantu untuk komunikasi dan koordinasi dengan kementerian terkait. Seperti sebelum pembangunan jalan ringroad kita juga membantu untuk mendapatkannya. Sekarang karena fokus nasional pangan, bila daerah siap lahan maka program nasional sektor pangan bisa didapatkan Kepahiang," ungkapnya. (doni)