Diingatkan Tetap Jaga Protokol Kesehatan, Begini Caranya

Kadinkes Mukomuko, Bustam Bustomo--

harianbengkuluekspress.id – Libur lebaran Idul Fitri tahun 2024 sudah dimulai. Ini menjadi momentum bagi masyarakat untuk bersilaturahmi hingga berwisata bersama keluarga. Meski demikian, masyarakat diingatkan tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes). Penggunaan masker diharapkan selalu dilakukan saat bertemu dengan orang banyak. Baik pada saat bersilaturahmi dengan sanak keluarga dan tetangga maupun pada saat pergi ke objek wisata.

“Kami ingatkan prokes penting, paling tidak minimal memakai masker pada saat berada dikerumunan atau orang banyak,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko, Bustam Bustomo SKM. 

Bustam juga mengingatkan, kepada masyarakat meski suasana libur lebaran Idul Fitri bila warga merasa tidak enak badan atau sakit diimbau untuk tetap berada di rumah dan segera datang ke fasilitas kesehatan untuk berobat. Tujuannya  agar penyakit tidak semakin parah.

“Jika kondisi badan tidak baik, jangan dipaksanakan keluar rumah. Lebih banyak istirahat di rumah dan cepat berobat ke dokter,” katanya. 

BACA JUGA:Pastikan Rumah Aman Sebelum Mudik, Polres Imbau Begini

BACA JUGA:Pelunasan Biaya Haji Telah Berakhir, Berikut Jadwal Keberangkatan Haji 2024

Ia tetap mengimbau, supaya masyarakat disiplin prokes selama liburan. Bukan karena daerah ini sedang dilanda Covid atau virus lainnya, namun lebih pada menjaga kesehatan sebelum hal buruk terjadi. Sebab dengan menerapkan prokes minimalnya gunakan masker, maka masyarakat bisa terhindar dari penyakit yang mudah menular. Seperti batuk, pilek dan penyakit menular lainnya yang disebabkan karena virus.

”Lebih baik mencegah penyakit sejak awal tidak menyerang tubuh kita, namun yang jelas tetap prokes,” ingatnya.(budi)

 

Tag
Share