Perbaikan Jalan Longsor Diusulkan ke Sini

Salah satu titik jalan longsor di Kabupaten Kepahiang yang diusulkan perbaikan ke Dinas PUPR Provinsi Bengkulu.-IST/BE -

harianbengkuluekspress.id  - Perbaikan jalan Desa Kelilik Kecamatan Seberang Musi Kabupaten Kepahiang diusulkan ke Dinas PUPR Provinsi Bengkulu. 

Kepala Dinas PUPR Kepahiang Teddy Adeba ST ME mengatakan,  pihaknya sudah melihat dan memantau secara langsung kondisi jalan Desa Kelilik yang terjadi longsor. Kemudian pihaknya langsung menghubungi pihak Dinas PUPR Provinsi Bengkulu untuk melaksanakan perbaikannya.  Karena secara status  jalan tersebut merupakan jalan provinsi.

"Kita sudah turun ke lapangan untuk melihat langsung kondisi jalan yang longsor. Memang kondisinya sangat parah, namun jalan tersebut merupakan jalan provinsi. Sehingga kami juga langsung menghubungi pihak provinsi untuk tindak lanjutnya," ujar Teddy.

Dijelaskannya, melihat dari kerusakannya, butuh anggaran yang cukup besar untuk perbaikan jalan tersebut. Sehingga tidak memungkinkan jika pihak BPBD yang menanganinya. Untuk itulah pihak Dinas PUPR provinsi yang memiliki kewenangan dan cukup anggaran untuk memperbaikinya.

"Respon dari Dinas PUPR Provinsi Bengkulu sangat baik. Dimana setelah kami hubungi, mereka menanggapi akan melakukan perbaikan terhadap jalan tersebut. Akan tetapi saat ini, pihak provinsi masih akan dimasukkan dalam perencanaan terlebih dahulu," jelasnya.

BACA JUGA:Nama HUT Kota Curup akan Diganti dengan Nama Ini

BACA JUGA:Ungkap Dua Kasus Asusila, Segini Ancaman Hukumannya

Ia menerangkan, jalan tersebut kemungkinan baru akan diperbaiki pada tahun 2024. Mengingat saat ini, perbaikan jalan tersebut baru akan dimasukkan kedalam perencanaan. Yang jelas dipastikannya jalan tersebut pasti akan diperbaiki, karena bisa saja jalan tersebut terancam putus akibat tergerus.

"Kalau melihat respon dari pihak Dinas PUPR Provinsi Bengkulu,  saya pikir jalan longsor di Desa Kelilik ini pasti akan diperbaiki. Hanya saja tinggal menunggu waktu kapan pelaksanaan perbaikannya," ungkapnya. (doni)

Tag
Share