Bantuan Listrik Gratis Segera Disalurkan, Ini Jadwal dan Jumlah Penerimanya

Kepala Dinas ESDM Provinsi Bengkulu, Doni Swabuana ST MSi--

harianbengkuluekspress.id – Jika tidak ada halangan, Dinas Energi dan Sumbar Daya Mineral (ESDM) Provinsi Bengkulu akan menyalurkan bantuan listrik gratis kepada masyarakat yang masuk katagori tidak mampu di Kabupaten Lebong pada bulan Juni 2024 ini.

Kepala Dinas ESDM Provinsi Bengkulu, Doni Swabuana ST MSi mengatakan, bahwa sebelumnya pihaknya telah menerima usulan yang mencapai 1.000 lebih usulan untuk penerimaan listrik gratis dari Kantor Bappeda berbasis Data terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan usulan masyarakat secara langsung.

“Untuk Kabupaten Lebong lebih dari 1.000 usulan yang sebelumnya kita terima,” sampainya, Senin 27 Mei 2024.

Lanjut Doni, untuk saat ini pihaknya masih melakukan verifikasi dari hasil verifikasi yang dilakukan pihak PLN dengan mendatangi langsung lokasi dan masyarakat yang diusulkan bisa mendapatkan bantuan listrik gratis. Sehingga dalam penyalurannya nanti benar-benar diberikan kepada masyarakat yang berhak menerimanya.

“Saat ini tim dari kita (ESDM) masih melakukan verifikasi,” jelasnya.

Lanjut Doni, tidak dipungkiri bahwa dari usulan yang sebelumnya diberikan kepada pihaknya memang cukup banyak yang tidak diterima. Sebab dari verifikasi yang dilakukan didapati ada yang tidak berhak lagi menerima karena kondisi rumah yang telah dianggap bagus serta hal yang lainnya.

“Termasuk yang diusulkan belum memiliki rumah dan itu tidak bisa kita berikan,” tuturnya.

BACA JUGA:Sawah Alih Fungsi Jadi Pemukiman, Segini Jumlah Luasnya

BACA JUGA:Digulung Ombak Saat Asyik Mandi Pantai, Murid SD di Kaur Meninggal, Begini Kejadiannya

Ditegaskan Doni, dalam penyaluran bantuan listrik sendiri, tidak ada kuota per kabupaten/kota. Namun jika dari hasil verifikasi menunjukan bahwa memang masyarakat layak menerimanya sesuai dengan aturan yang sebelumnya telah dibuat maka akan diberikan.

“Jadi penyaluran listrik untuk Kabupaten Lebong, kita masih menunggu hasil verifikasi,” ujarnya.

Ditambahkan Doni, jika tidak ada halangan nantinya penyaluran dan pemasangan listrik gratis akan dimulai pada bulan Juni 2024 ini. Dimana saat ini pihaknya masih dalam tahap pengadaan dengan total 1.230 kuota.

“Jika tidak ada halangan bulan Juni ini sudah kita salurkan dan pasang,” ucapnya.(erik)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan