Tenggelam di Laut Saat Mancing

Minggu 12 May 2024 - 19:54 WIB
Reporter : Rizki Surya Tama
Editor : Zalmi Herawati

Harianbengkuluekspress.id - Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Bengkulu bersama dengan Lanal Bengkulu, Polairud Bengkulu, serta masyarakat melakukan pencarian terhadap satu warga diduga hilang saat memancing, Minggu 12 Mei 2024. Korban yang dilaporkan tenggelam kemudian dilaporkan hilang itu Ujang (55) warga Kota Bengkulu. 

Dari data sementara diketahui, korban memancing menggunakan kapal ikan KM Diah 04. Ujang bersama dengan rekan-rekannya memancing ke arah Pulau Mego. Humas Basarnas Bengkulu, Mega Meysilva mengatakan, Basarnas Bengkulu menerima laporan korban tenggelam sekitar pukul 13.00 WIB. Untuk perkiraan kejadian tenggelam sekitar pukul 02.00 WIB Minggu dinihari. Karena kejadian dilaut lepas, susah sinyal sehingga laporan baru bisa diterima Basarnas.

"Saat ini tim gabungan masih berupaya melakukan pencarian. Jarak tempuh ke lokasi perkiraan kejadian sekitar 47 nauticalmile ke arah Pulau Mego. Estimasi perjalanan dari Pulau Baai ke titik perkiraan kejadian tenggelam lebih kurang 2 jam," jelas Mega.

Dari informasi yang diterima Basarnas, korban tenggelam bermula saat memancing dari atas Kapal Diah 04 mata kail tersangkut di baling-baling kapal. Diduga baling-baling kapal memutar sehingga Ujang tertarik dan masuk kelaut. Melihat kejadian tersebut rekan-rekan Ujang tidak bisa berbuat banyak, karena kejadiannya begitu cepat. Meski sudah berusaha mencari, Ujang tetap tidak ditemukan. Sehingga mereka membuat laporan ke Basarnas terkait kejadian orang tenggelam.

BACA JUGA:Manfaatkan Transaksi Digital, Pimpinan BRI Cabang Bengkulu Ajak Masyarakat Gunakan BRImo dan QRIS

BACA JUGA:PBVSI Apresiasi Turnamen Voli Emak-emak, Insipiratif Bagi Anak Muda Bengkulu

"Dari laporan yang diterima Basarnas, korban sedang memancing kemudian mata kail tersangkut baling-baling kapal," imbuh Mega.

Sampai pukul 17.00 WIB proses pencarian masih dilakukan tim gabungan, belum membuahkan hasil. Meski cuaca cerah, tetapi jarak tempuh dari pelabuhan pulau baai ke titik perkiraan korban tenggelam butuh waktu 2 jam. (Rizki Surya Tama)

 

Kategori :