Walikota Bengkulu Ajak Lurah Ikuti Peacemaker Justice Award, Ini Tujuannya

Walikota Bengkulu Ajak Lurah Ikuti Peacemaker Justice Award-Istimewa/Bengkuluekspress.-

Harianbengkuluekspress.id - Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi menyambut baik program Peacemaker Justice Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI.

Oleh karena itu, dirinya mendorong para lurah untuk mengikuti Peacemaker Justice Award.

Peacemaker Justice Award merupakan program yang bertujuan memberikan penghargaan kepada lurah atau kepala desa yang berhasil menyelesaikan sengketa di masyarakat tanpa melalui jalur hukum.

Tahun sebelumnya program ini berbentuk kontestasi, tetapi sekarang lebih ditekankan pada pelatihan. Yang terpenting bukan hanya penghargaan, tetapi peningkatan kapasitas lurah dalam menyelesaikan permasalahan hukum.

BACA JUGA:Tenggelam di Sungai Muara Bangkahulu, Bocah SD Belum Ditemukan, Pencarian Terus Dilanjutkan

BACA JUGA:Mudik Lebaran Idul Fitri, Dishub Kota Bengkulu Siapkan 2 Posyan dan 2 Pospam, Ini Lokasinya

Saat berdiskusi panjang dengan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Bengkulu Sasmita, Dedy mengatakan, program ini sangat relevan mengingat banyak lurah di Kota Bengkulu yang menghadapi berbagai permasalahan hukum di masyarakat.

"Ini bagus, jadi nanti masyarakat jika ada masalah hukum bisa diselesaikan atau didamai di tingkat lurah, tak perlu lagi melapor ke polisi, kejaksaan atau jalur hukum lainnya," ujar Dedy.

Pada kesempatan ini, Dedy juga mengusulkan agar persyaratan pendaftaran bisa disederhanakan agar lebih banyak lurah yang dapat berpartisipasi.

Kemudian ia juga membeberkan bahwa Pemkot Bengkulu juga telah memiliki program dalam menyelesaikan sengketa di masyarakat tanpa melalui jalur hukum yaitu Pojok Advokasi (Pokad) yang bertempat di Mal Pelayanan Publik (MPP) HD. 

Ia berharap melalui pertemuan ini ke depan Program Pokad dan Peacemaker Justice Kemenkumham dapat terus berjalan.

Sementara itu, kata Sasmita, pihaknya akan melakukan sosialisasi lanjutan bersama Walikota Dedy untuk memastikan program ini bisa dipahami dengan baik oleh seluruh lurah di Kota Bengkulu.

BACA JUGA:Prediksi BMKG, Daerah yang Alami Hujan Lebat Hari Ini, Kamis 20 Maret 2025, Waspadalah!

BACA JUGA:Hari ke-20 Puasa Ramadhan, Amalkan Doa Ini, Insya Allah Pintu Surga Dibukakan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan